Inilah Alasan Mengapa Soda Dikocok Muncrat

/ /





Ketika anda membuka kaleng atau botol minuman bersoda untuk pertama kalinya, biasanya anda hanya akan mendengar suara mendesis. Suara ini adalah suara yang berasal dari gas karbon dioksida ketika keluar dari botol.

Karena seperti kita ketahui minuman bersoda atau biasa juga disebut dengan minuman ringan dan minuman berkarbonasi dibuat dengan menambahkan gas karbon dioksida yang berada di bawah tekanan ke dalam minuman. 

Gas ini memiliki tekanan yang lebih tinggi dibanding tekanan udara yang berada di luar botol. Hasilnya, ketika tutup dibuka, tekanan di dalam botol akan menurun dengan tiba-tiba dan ketika tekanan pada gas berkurang maka gas tersebut akan mengembang dan mengambil lebih banyak ruang. 

  • Perubahan mendadak pada tekanan dan ekspansi mendadak gas akan memaksa gas keluar dari botol.

Penjelasan Kenapa Mengguncang Botol Minuman Bersoda Dapat Membuat Soda Menyemprot Biasanya, gas karbon dioksida ini terkumpul di atas botol, dan ketika dibuka, gas yang keluar biasanya hanya menyebabkan tidak lebih dari sebuah suara desisan pelan saja. 

Namun, jika botol diguncang, gas yang terdapat di atas botol plastik atau kaleng akan tercampur dengan soda. Ketika anda berhenti mengguncang botol, sebagian gas ini akan kembali ke atas botol. 

Tetapi, sejumlah gelembung kecil gas masih terjebak di seluruh sisi botol. Dan ketika botol dibuka, gelembung ini akan mengembang sangat cepat dan mencoba untuk memaksa keluar dari botol. 

Untuk melakukan ini, gas tersebut harus mendorong soda yang berada di atasnya dan dengan demikian mereka memaksa soda ikut keluar dari botol dengan cara yang sangat eksplosif dan berantakan. 


  • Cara Mencegah Semprotan pada Minuman Bersoda 

Salah satu cara untuk mencegah hal ini terjadi adalah dengan menekan-nekan atau mengetuk-ngetuk sisi botol (ingat, bagian sisi botol bukan bagian atas atau bawah). 

Ketukan ini membuat akan membuat gelembung yang terjebak di sisi botol menjadi terlepas dan kembali berkumpul di bagian atas botol. Jika anda mengetuk semua gelembung di semua sisi, botol dapat dibuka dengan aman dan tanpa semprotan soda. 

Namun hal ini tampaknya tidak berlaku untuk diet soda. Hal ini mungkin dikarenakan diet soda mengandung gas karbon dioksida lebih banyak dibanding soda biasa. Selain itu, interaksi yang unik yang terjadi antara pemanis buatan, pengawet, dan air berkarbonasi pada diet soda juga berbeda dengan soda biasa. Jadi, jika anda memilih bersikeras untuk mengguncang sekaleng diet soda, resiko anda yang tanggung sendiri.


           Sumber . Nyatanya!? 




Comments
...........